ASI, Nutrisi Tepat Tingkatkan IQ Anak

Membentuk anak sehat, cerdas dan berkepribadian baik merupakan dambaan setiap orang tua. Salah satu langkah awal penting untuk mewujudkannya adalah pemberian ASI dengan kualitas dan kuantitas optimal.

Air susu ibu (ASI) telah lama diketahui sebagai nutrisi terbaik secara kualitas dan kuantitas pada saat masa pertumbuhan otak saat bayi berusia 0-6 bulan.

ASI mengandung nutrient yang mempunyai fungsi spesifik untuk pertumbuhan otak antara lain long chain polyunsaturated fatty acid (DHA dan AA) untuk pertumbuhan otak dan retina.


Selain itu, ASI juga mengandung kolesterol untuk myelinisasi jaringan syaraf, taurin untuk neurontransmitter inhibitor dan stabilisator membran, laktosa untuk pertumbuhan otak, serta koline yang mungkin meningkatkan memori.

Untuk perkembangan otak, pemberian ASI eksklusif selama enam bulan juga bagus untuk mempersiapkan sistem pencernaan bayi. Sebuah studi terbaru menemukan bukti bahwa bayi yang diberi ASI selama enam bulan atau lebih, terutama bayi laki-laki, pencapaian nilainya di sekolah jauh lebih baik saat dia berusia 10 tahun dibanding dengan anak yang rutin minum susu formula.

Seperti dilansir dari jurnal Pediatrics, seorang peneliti di Telethon institute for Child Health Research menjelaskan, menyusui harus dipromosikan baik untuk bayi laki-laki dan perempuan karena mengandung banyak manfaat positif.

Dalam penelitiannya, Oddy dan rekan-rekannya melihat skor akademik pada anak usia 10 tahun atau lebih dari 1.000 anak yang ibunya telah terdaftar dalam serangkaian penelitian yang dilakukan di Australia Barat.

Setelah disesuaikan dengan faktor seperti jenis kelamin, pendapatan keluarga, faktor ibu dan stimulasi dini di rumah, seperti membaca untuk anak-anak, mereka memperkirakan adanya hubungan antara menyusui dan hasil pendidikan.

Terlihat, bayi yang menyusui selama enam bulan akan memiliki skor akademik yang lebih tinggi pada tes standar dibanding mereka yang disusui kurang dari enam bulan.

Anak-anak memiliki nilai lebih baik dalam matematika, membaca, mengeja, dan menulis jika mereka disusui selama enam bulan atau lebih. Menyusui selama enam bulan untuk anak perempuan mungkin tidak berpengaruh banyak dan secara statistik tidak signifikan meningkatkan nilai membaca di sekolah. Alasan adanya perbedaan jenis kelamin sampai sekarang belum jelas.

Oddy berspekulasi bahwa manfaat utama ASI pada otak dan mempengaruhi perkembangan bahasanya mungkin memiliki manfaat lebih besar bagi anak laki-laki karena lebih rentan selama masa pertumbuhan yang kritis.

"Sejumlah penelitian menemukan fakta bahwa anak laki-laki lebih mandiri dari anak perempuan dilihat dari perhatian ibu dan dorongan untuk keerampilan kognitif dan bahasa. Jika menyusui memfasilitasi interaksi ibu dan anak, kita akan mengharapkan efek positif dari ikatan ini lebih besar pada laki-laki dibandingkan dengan perempuan, seperti pengamatan kami," tuturnya.

"Nutrisi dalam ASI sangat penting untuk pertumbuhan otak yang optimal, seperti rantai panjang asam lemak tak jenuh ganda, yang tidak ada dalam susu formula," kata para peneliti.


sumber : inilah.com
ASI, Nutrisi Tepat Tingkatkan IQ Anak ASI, Nutrisi Tepat Tingkatkan IQ Anak Reviewed by DistroBandung on 06.24 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.